Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhirnya ditutup hijau setelah sebelumnya ditutup merah. Indeks telah terapresiasi 0,63% ke 7.080,74 pada perdagangan Kamis (30/11/2023).
Adapun nilai transaksi IHSG pada perdagangan hari Kamis mencapai Rp25,22 triliun dengan volume perdagangan sebanyak 32,36 miliar saham. Sebanyak 238 saham naik, 304 turun, dan 216 stagnan.
apa saja saham-saham pilihan asing yang dilepas asing pada saat IHSG bangkit? Mengutip RTI Business, berikut 10 net foreign sell pada perdagangan hari Kamis!
- PT Vale Indonesia Tbk. (INCO) – Rp447,6 miliar
- PT Indofood Sukses Makmur Tbk. (INDF) – Rp102,4 miliar
- PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) – Rp81,4 miliar
- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) – Rp79,3 miliar
- PT Kalbe Farma Tbk. (KLBF) – Rp77,5 miliar
- PT Medco Energi Indonesia Tbk. (MEDC) – Rp61,4 miliar
- PT Mitra Adiperkasa Tbk. (MAPI) – Rp42,2 miliar
- PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. (ICBP) – Rp42,0 miliar
- PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. (SMGR) – Rp33,2 miliar
- PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) – Rp31,9 miliar
+ There are no comments
Add yours