Supply Chain Management QLola by BRI Bantu Permudah Kelola Bisnis, Simak Fitur dan Metode Pembayarannya

QLola by BRI adalah platform keuangan terpadu yang menyajikan berbagai fitur unggulan, seperti fitur Supply Chain Management.

Fitur Supply Chain Management memiliki peran penting bagi pelaku bisnis di era digital karena kehadiran fitur keuangan yang mempermudah supply chain bisnis. Selain itu fitur Supply Chain Management pada platform ini memberikan fasilitas pemantauan dan pengelolaan invoicing terpusat. Menggunakan fitur ini nasabah dapat memantau jaringan berjalan secara optimal sesuai agenda masing-masing pelaku bisnis.

Adapun layanan Supply Chain Management disandingi sejumlah fitur utama dengan kemudahan akses, yakni:

1. Real-Time Inventory Tracking, memonitoring invoice secara langsung.

2. Supplier Collaboration Platform, berguna untuk nasabah bekerja sama dengan pemasok, berbagi informasi real-time, hingga mengelola pesanan bersama.

3. End-to-End Traceability, berguna memudahkan nasabah melacak transaksi konsumen.

4. Invoice and Payment Integration, untuk mempercepat proses pembayaran, mengurangi risiko keterlambatan pembayaran, dan meningkatkan pengelolaan kas.

Selain itu juga terdapat metode pembayaran yang disediakan yakni, SCF Account Payable, SCF Account Receivable, Vendor Financing, Distributor Financing, dan Combine Financing.

Dengan demikian kehadiran fitur Supply Chain Management pada QLola by BRI berpotensi memudahkan pelaku bisnis untuk mengelola dan mengoptimalkan rantai pasok.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours