JAKARTA -Angin segar berembus ke sektor properti setelah wacana penghapusan pajak pada masa pemerintahan Prabowo-Gibran. Manuver indeks IDX Sector Property & Real Estate di Bursa Efek Indonesia menyemarakan saham sektor properti. Sepanjang tahun berjalan 2024, indeks tersebut terapresiasi 15,49%. Namun, IDX Property & Real Estate melambung 28,34% dalam 3 bulan terakhir. 

Lesatan ini didorong oleh saham emitem properti yang berkapitalisasi di pasar besar. Posisi teratas di IDX Property & Real Estate ditempati oleh saham PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk. (PANI) selama 3 bulan terakhir. Emitem ini meroket 136.11% dan berada di level Rp12.750. Pada periode yang sama, saham PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR) melonjak 75%, PT Bumi Serpong Damai Tbk. (BSDE) naik 25,24%, saham PT Pakuwon Jati Tbk. (PWON) melonjak 22,01%, serta  saham PT Summarecon Agung Tbk. (SMRA) menguat 23,48% dan saham PT Alam Sutera Realty Tbk. (ASRI) yang tancap gas 76,81% dalam 3 bulan terakhir ke posisi Rp244. 

Menjelang pergantian presiden darI Jokowi ke Prabowo. Pada 1-3 tahun pertama pemerintah berencana mengahapus Pajak Pertambahan Nilai (PPN) 11% an Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) 5% dari harga rumah.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours