JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) menargetkan untuk menjadi lembaga keuangan dengan perolehan laba terbesar di Indonesia dan Asia. Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Utama baru BRI, Hery Gunadi dalam unggahan pribadi di Instagramnya. Ia mengatakan bahwa bank tersebut harus lincah dan inovatif, dalam mewujudkan visi tersebut.

Dalam unggahan tersebut, Hery dan para direksi baru BRI sedang menghadiri malam perkenalan dengan para pengurus purna tugas. Dalam unggahan tersebut juga nampak mantan Dirut BRI Sunarso, dan eks direksi lainnya.

Untuk diketahui, BRI mencatatkan laba bersih tertinggi di antara bank-bank BUMN, meskipun pertumbuhannya relatif stagnan dibanding tahun sebelumnya. Laba BRI tercatat sebesar Rp 60,64 triliun, tumbuh 0,36% pada tahun 2024.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours