MAGELANG – Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia/Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Abdul Kadir Karding mengungkapkan, kegiatan retret Kabinet Merah Putih yang dilaksanakan selama 3 hari di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, dibiayai langsung oleh Presiden Prabowo dengan uang pribadinya. Selain Abdul Kadir, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi juga mengkonfirmasi bahwa kegiatan itu sudah dipersiapkan Prabowo 1 bulan sebelum dilantik.
Diketahui, kegiatan retret tersebut berlangsung selama 3 hari, dari hari Kamis, 24 Oktober hingga Minggu, 27 Agustus. Kegiatan ini dimaksudkan untuk memperkuat kebersamaan, kedisiplinan, dan kesatuan visi para pembantu Presiden. Rangkaian kegiatan dalam retret terdiri mulai dari upacara, arahan dari Presiden Prabowo, dan juga pembekalan yang iberikan dari pemateri untuk para menteri, terkait penegakan hukum, korupsi, hingga ekonomi.
+ There are no comments
Add yours