JAKARTA – PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) melalui PT Pertrotech Penta Nusa (PETRO) bersama konsorsium PT Citra Panji Manunggal (CPM) dan PT Bakrie Pipe Industries (BPI) telah menandatangani Perjanjian Pipanisasi BBM Tanjung Batu-Samarinda dengan PT Pertamina Patra Niaga pada 4 Oktober 2024. Proyek ini melibatkan pembangunan jaringan pipa BBM sepanjang 120 kilometer yang akan menghubungkan TBBM Tanjung Batu dengan TBBM Samarinda dan Palaran dengan nilai proyek sekitar Rp 3 triliun.

Konstruksi dijadwalkan dimulai pada kuartal IV-2024, dengan target operasi komersial diharapkan tercapai pada kuartal IV-2026. RAJA akan menginvestasikan Rp 980 miliar dan proyeksi pendapatan tahunan diperkirakan mencapai Rp 225 miliar dengan EBITDA sekitar Rp 200 miliar.

Direktur Utama RAJA, Djauhar Maulidi menyampaikan bahwa proyek ini sejalan dengan strategi perusahaan dalam memperkuat distribusi energi dan komitmen terhadap prinsip ESG. Selain itu, proyek ini diharapkan dapat menciptakan lapangan pekerjaan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar area pembangunan.

“Ini adalah bukti komitmen kami terhadap pertumbuhan berkelanjutan dan peningkatan kehadiran kami pada infrastruktur migas. Kami percaya bahwa proyek ini akan memainkan peran penting dalam menjaga keamanan energi nasional serta mendorong pertumbuhan ekonomi, khususnya di Kalimantan Timur,” tutur Djauhar dalam keterangan resminya, ditulis Rabu (9/10/2024).

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours