Usainya aksi emiten milik Prajogo Pangestu PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) mengakuisisi PT Petrosea Tbk. (PTRO), dinilai bakal dongkrak keuangan kedua emiten secara positif.
Hal ini diungkapkan Head of Research Mirae Asset, Robertus Hardy, bahwa dalam jangka pendek akuisisi ini akan berdampak positif terhadap harga saham. Bahkan Robertus menegaskan bahwa akuisisi ini akan mendongkrak kinerja operasional dan keuangan kedua emiten yang terlibat.
Analis MNC Sekuritas, Herditya Wicaksana merekomendasikan buy on weakness untuk PTRO dan CUAN. Pada saham PTRO, selama masih bisa di atas level support atau Rp 4.460 per saham, maka ada peluang menguji level Rp 5.550 hingga Rp 6.200 per saham. Sementara, untuk CUAN juga mempunyai support di Rp 5.500 melalui target harga Rp 8.650 hingga Rp 9.625 per saham.
Dengan kondisi akuisisi ini, emiten Prajogo Pangestu CUAN melalui PT Kreasi Jasa Persada telah menuntaskan pembelian saham PTRO dan pengendali baru. Tujuan adanya pengendalian yakni menambah aset Perseroan dan memperluas jaringan usaha serta bagian rencana pengembangan usaha jangka panjang.
+ There are no comments
Add yours