Carl’s Jr Bakal Buka Lagi, Netizen Kena Prank

Setelah menyatakan tutup semua gerai, restoran cepat saji dengan spesialisasi burger, Carl’s Jr, mengumumkan akan kembali membuka gerai baru di Indonesia, Selasa (2/1/2024).

It’s not goodbye. We’ll be back in new locations, serving you fresh chargrilled goodness! (Kami akan segera kembali di lokasi baru dan menyajikan Anda kenikmatan makanan panggang yang segar!)” tulis Carl’s Jr melalui akun Instagram resmi (@carlsjrindonesia), dikutip Rabu (3/1/2024).

Kabar ini pun disambut antusias oleh para pelanggan setia restoran asal Amerika Serikat (AS) tersebut. Terlebih, sebelumnya Carl’s Jr mengumumkan penutupan seluruh gerai di Indonesia yang akan dilaksanakan pada 31 Desember 2023 lalu. Selain sambutan dengan ungkapan syukur, tidak sedikit pula pelanggan yang berasumsi bahwa Carl’s Jr Indonesia hanya akan berganti manajemen.

“stopped operating UNDER MAHADASHA group. Jadi memang ada kemungkinan cuma ganti manajemen, selamat minum soft drink free flow sodara,” ujar salah satu warganet.

“Psti ganti management soalnya di post yg pamitan “akan mengakhiri oprasionalnya yg selama ini beroperasi di bawah mahadasha group,” kata warganet lainnya.

Sebelumnya, Carl’s Jr berpamitan dengan para pelanggan di Indonesia setelah 10 tahun berkiprah di dunia kuliner Tanah Air, Rabu (20/12/2023) lalu. Dalam pernyataannya, Carl’s Jr menyebut akan mengakhiri perjalanan selama 10 tahun di bahwa Mahadasha Group.

“Terima kasih atas cinta dan dukungan Anda,” tulis Carl’s Jr dalam foto unggahan lainnya.

“Kami bangga dapat menyajikan burger panggang yang ikonik di Indonesia selama 10 tahun di bawah Mahadasha Group. Namun sayangnya, kami harus mengakhiri perjalanan (berhenti beroperasi) pada 31 Desember 2023,” lanjut unggahan tersebut.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours